Tentang Loli

Selamat Datang

Selamat bergabung di perjalanan #MemutusRantai #BebersihBatin bersama aku, Loli. Aku akan menjadi teman/mentor/partner perjalanan healing kamu, karena aku paham betul betapa beratnya dan betapa kadang terasa sendiri menghadapi tantangan perjalanan masuk ke dalam diri.

Maka dari itu aku hadirkan Telusuri, sebuah ruang aman untuk saling mendukung perjalanan menyelami diri dan purifikasi diri. Telusuri berisi kursus online, support group online, dan produk pendukung self-healing secara emosional, fisik, dan spiritual dengan jalan kasih sayang tanpa syarat untuk diri sendiri (unconditional self-love).

miguel-bandeira-6vHGBZ2A5Rc-unsplash
iswanto-arif-VziuvwpGatM-unsplash
mohsen-ameri-3hiVgZkxr7g-unsplash

Perjalanan Menyelami Diriku

Sekitar bulan September 2019, aku dihadiahi oleh-Nya sebuah gerbang masuk ke dalam diri berupa gejala depresi, sebuah diagnosa yang aku ketahui baru sekitar enam bulan setelahnya. Aku mencoba program apapun yang hadir di hadapanku, untuk bisa mengatasi perasaan tidak berharga mendalam itu serta setidaknya lebih mampu mengasuh anak, hingga aku dikenalkan pada self-healing dengan meditasi dan journaling. 

Sesuatu di dalam diriku jadi menyala dan merasa kembali ada rasa berdaya. Kesadaran aku akan “bagasi” batin aku juga semakin terbuka, bahwa ternyata selama ini hidup dengan segudang luka dari wounded inner child. Suatu hal yang tidak pernah aku sangka, karena selama ini merasa punya “masa kecil yang bahagia”. Berbagai gejala fisik juga semakin terlihat benang merahnya pada pengalaman masa kecil. Kesadaran pola penderitaan juga jadi terlihat pengulangannya sepanjang hidupku. Sebuah proses membuka mata selebar-lebarnya bahwa wounded inner child mempengaruhi semua aspek jalannya hidup ini. Sejak itulah terbuka jalanku untuk terus fokus menyelami diri & purifikasi secara holistik. The only way out is IN.

Di perjalanan ini dan dari praktek meditasi, aku menjumpai kenyataan bahwa setiap orang adalah praktisi energi (energy worker) dan semuanya adalah energi, disadari ataupun tidak.

Semuanya awalnya berbentuk energi, lalu kemudian menjadi bentuk fisik yang terdeteksi oleh indera kita. Kita adalah mikrokosmos yang berinteraksi dengan makrokosmos, itu benar terasa di perjalanan healing aku. Dari kesadaran riil tentang interaksi ini, aku jadi mendalami astrologi (terutama birth chart), pergerakan energi benda langit, energi frekuensi bumi, dan hal-hal energi alami lainnya yang sangat mempengaruhi konstruksi diri fisik kita dan dapat kita pahami untuk bantu menyelami diri.

Dari kekaguman akan efek riil praktek meditasi, aku mencari akar-akarnya pada tradisi Islam. Aku mencari-cari karena yakin pasti ada. Akhirnya aku bertemu dengan ilmu ihsan dalam agama Islam, yaitu ajaran Tasawuf dan praktek sufisme. Sisi hakikat dan inti dari Al-Quran yang ternyata malah justru sangat dekat dengan proses healing, menyelami diri, dan purifikasi diri. Sejak itu, aku makin sadar dan kokoh bahwa proses ini ternyata adalah perjalanan menuju pulang ke kehadiran-Nya melalui diri ini. Inilah haji secara hakiki.

Sebuah Ruang yang Bertumbuh

Telusuri adalah wadah yang akan terus mengalami kedalaman dengan semakin mendalamnya perjalanan healing aku sendiri. Artinya, aku dapat memastikan bahwa kelas ataupun kursus yang aku tawarkan pasti akan terus diperbaharui dengan versi-versi selanjutnya mengikuti perjalanan aku ke dalam diri. Materi-materi kursus yang kamu beli akan terus “hidup” mengikuti perjalanan aku berpraktek. 

Semua ilmu ataupun informasi yang aku bagikan di ruang ini bukan hanya konsep atau teori, tapi berdasarkan pengalaman nyata aku pribadi dalam dedikasi serta fokus praktek menyelami diri dan purifikasi sejak tahun 2020. Aku akan bercerita konsep ataupun teori berdasarkan realita dan pengalaman.

Ruang ini juga tidak mendukung praktek-praktek yang mengganggu koneksi diri pada Tuhan YME, seperti Reiki. Telusuri juga tidak mendukung praktek-praktek yang menggunakan konsep penyambung atau mediumship yang bukan merupakan bakat spiritual alami seseorang, seperti tarot reading, oracle cards, menyambung pada spirit guides ataupun “malaikat”, dan sejenisnya. Ruang ini juga tidak mendukung praktek-praktek yang melihat bahwa sisi gelap di dalam diri perlu dibiarkan serta diterima sebagai bagian dari diri, seperti ajaran-ajaran New Age yang merebak di kebanyakan jalur spiritualitas populer. Kita sudah secara fitrah terkoneksi pada-Nya untuk memahami apapun di alam semesta ini, dan yang perlu dilakukan adalah proses #BebersihBatin dan memberi Cahaya pada sisi gelap itu, supaya koneksi dengan-Nya semakin terasa dan kesadaran-kesadaran semakin muncul dengan sendirinya.

Aku juga tidak berpraktek sebagai “healer”. Di perjalanan ini aku menjumpai sebuah kenyataan bahwa TIDAK ADA seorang pun yang bisa menjadi “healer”, dan tidak ada hal eksternal apapun yang bisa menyembuhkan kita. Bukan obat, bukan psikolog/psikiater, bukan dokter, bukan ahli kesehatan holistik, bukan dukun, bukan hal eksternal apapun, hanya dirimu sendiri lah yang bisa menyembuhkan dirimu. Kekuatan itu sudah ada di dalam kamu. Aku hanya membantu kamu untuk bisa lebih melihatnya, dan mampu mempraktekkan dengan mandiri.

Olah energi (energy work) ataupun purifikasi energi (energy clearing) HANYA bisa dilakukan oleh individu yang sudah purifikasi dirinya dengan sangat mendalam pada semua lapisan tubuhnya, dan berikrar untuk hidup melayani jalan keintiman pada Tuhan YME. Di awal-awal pemahaman penuh bahwa aku ada di jalan hidup pemanduan purifikasi diri dan self-healing, aku menyadari sepenuhnya bahwa kemungkinan besar suatu saat aku akan membawakan sesi-sesi energi. Namun, aku berpikir dengan logika bahwa pemanduan tersebut tidak mungkin aku lakukan dalam waktu dekat, mengingat begitu banyak luka batin yang perlu aku bersihkan. Ternyata akhir tahun 2022 muncul panggilan yang kuat dari dalam diri bahwa aku siap untuk mulai membawakan sesi purifikasi energi. Hadirlah rasa takut melukai orang, tak layak karena belum “bening”, dan keraguan atas kemampuan diri. Begitu banyak perasaan rendah dan hina yang hadir, dan perlu aku bersihkan lagi. Lalu aku teringat akan semua konsistensi dan komitmen praktek self-healing, purifikasi fisik, purifikasi batin, hidup penuh total surrender dan cinta tanpa syarat, serta ikrar-ikrarku dalam berbagai doa hanya pada jalanNya. Tidak ada hari dimana aku tidak purifikasi diri. Bahwa sepertinya aku sudah cukup layak untuk menjadi wadah olah energi, terutama aku pribadi tidak merencanakannya dan bahkan tidak menginginkannya. Tugas ini bukanlah berasal dari keinginan ego aku.

Praktek #TelusuriDiri

Apa yang aku tawarkan adalah sebuah pemanduan (guidance) dan petunjuk jalan untuk purifikasi, sebuah jalan yang harus aku lalui duluan supaya bisa menunjukkannya pada orang lain. Semakin aku mampu mencintai diriku seutuhnya, semakin aku mampu menaungi kasih sayang pada ruang ini. Semakin dalam aku menyelami diri, semakin aku mampu menunjukkan praktek menyelami diri pada orang lain. Kemampuan aku untuk menaungi orang lain setara dengan kemampuan aku menaungi diriku sendiri. 

Selayaknya seekor paus, kita akan mengambil napas lalu menyelam ke bagian-bagian terdalam diri yang begitu gelap. Bagian-bagian yang tidak disadari keberadaannya oleh orang lain, bahkan diri kita sendiri. Kita akan mengunjungi wilayah-wilayah gelap itu dengan membawa bekal Cahaya dari permukaan. Menyinari bagian itu dengan kasih sayang & penerimaan, sehingga gelapnya hilang. Kita akan kembali berenang ke permukaan, dan kini mampu bernapas lebih lega. Setelah proses menyelam, kita membawa kesadaran, penerimaan kenyataan, melepaskan hal-hal yang tidak layak dipegang, dan semakin mampu beraksi dengan penuh kasih sayang tanpa syarat pada diri sendiri. Berjalan, beristirahat, lalu siap menyelam lagi.

Menyelami diri dan purifikasi adalah sebuah perjalanan melepas “bagasi” supaya hidup kita MAMPU “terbang” dalam cinta tanpa syarat, kedamaian, kekuatan yang kokoh, keberhargaan secara internal, dan mampu masuk ke jalan hidup yang ditetapkan-Nya. Benda apapun perlu menjadi ringan untuk dapat melesat terbang tinggi, sama juga untukmu. Happy healing, together!

Program Beasiswa Telusuri

Dibuka! Program Beasiswa bayar semampunya untuk kamu yang merasa sangat butuh pemanduan holistic self-healing dari Loli, tapi merasa sangat kesulitan untuk menabungnya